Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ulas Manfaat Ngeblog, Untung atau Merugikan?

Ngeblog atau jadi blogger adalah bukan tujuan utama seseorang dalam menjadikan salah satu pekerjaan utama. Ngeblog di blogger atau wordpress tidak disarankan bagi kamu yang masih awam atau hanya tertarik dengan orang screenshot gajian orang lain.

Ada dua pembahasan apa untungnya ngeblog apakah untung atau malah buat diri rugi. Dua-duanya ada pada diri seorang blogger. Ngeblog bisa jadi merugikan jika tujuan kamu mencari uang melalui blog. Kenapa bisa rugi? Karena kebanyakan seseorang ngeblog dengan tujuan mencari uang pasti akan stuck (berhenti) di tengah jalan.

Ngeblog dari awal bulan Januari 2018 pada saat awal memang blog itu membuat diri semngat akan tetapi harus diketahui terlebih dahulu. Bahwa ngeblog itu berat karena pekerjaan jadi blogger sehari-harinya hanya menulis artikel. Menulis artikel itu tidak digaji tidak dibayar dan tidak dapat apa-apa.

Nah iya memang tidak dapat apa-apa jika baru awal, coba lihat ke depan Jika kamu selalu terus konsisten membuat artikel. Kamu akan meraih kesuksesan yang tidak terduga. Mulai dari mendapatkan uang setiap bulannya. Dalam tempo selama blog aktif, uang akan terus mengalir seiring blog itu masih diurus. Cara mengurus blog yaitu mengisi dengan postingan terbaru.

Yang memberatkan para blogger itu adalah menulis artikel untuk dijadikan postingan pada blognya. Jika kamu masih awam kamu akan kebingungan tulisan apa yang akan ditulis, namun setelah terbiasa kamu akan lancar menulis artikel. Caranya yaitu menulislah sesuka hati setiap hari.

Rugi ngeblog tidak dapat penghasilan padahal harapan bisa gajian setiap bulan. Indah memang jika dibayangkan bisa gajian dari blog setiap bulan. Namun tidak seindah ketika membangun blog dari nol hingga berubah menjadi pengahasilan.

Stop memikirkan pengahasilan! Rubah mindset dulu tujuan ngeblog adalah membantu memecahkan orang lain melalui tulisan kita. Bukan menjadikan blogger itu mesin uang, jika itu kamu pikirkan lebih baik berhentilah ngeblog dari sekarang.

Admin tidak menyarankan kamu untuk menjadi blogger jika yang dipikirkan hanyalah uang uang dan uang. Ketika kita berharap penuh sepenuh hati, bangun pagi, menulis dan mempublish di blog. Seiring berjalannya waktu jika tidak tahu tujuan ngeblog maka yang terjadi kamu akan meninggalkan blog tersebut dan tidak mengurusnya kembali.

Saran dari admin jika kamu memaksakan ingin menjadi blogger. Buatlah blog dengan satu niche, misal kamu hobby burung maka kamu bisa fokus mengelola blog dengan tema burung. Nah, jika hobby disatukan dengan hati maka hasilnya akan baik dan disukai banyak orang.

Nih tips jadi blogger buat anak sekolah dan bisa menjadikan blog sebagai investasi di nama depan. Bagaimana cara menjadikan blogger sebagai investasi anak sekolah silakan baca Ngeblog sambil sekolah menguntungkan mengurangi prnganggpeng.

Ngeblog itu ibarat menanam pohon duren. Hmm berapa lama kira-kira pohon duren ini berbuah. Tidak hanya menanam dan menunggu berbuah kita juga mesti mengurusnya, mulai dari memberikan pupuk yang berkualitas, disiram, dijaga. Dan membiarkannya hingga berbuah.

Blog juga sama seperti pohon yang harus dirawat setiap hari supaya hasilnya maksimal. Terus diisi menggunakan artikel terbaru setiap harinya maka lambat laun pasti akan berbuah dan terlihat hasilnya.

Ingat jangan jadikan blogger sebagai pekerjaan utama jika tidak punya pekerjaan utama. Jadikanlah sampingan atau sebagai investasi untuk masa depan saja, karena lebih baik setelah dipertimbangkan.

Bagaimana cara membuat blog hingga menghasilkan uang? Kuncinya tetap selalu konsisten menulis setiap hari. Di kemudian hari tulisan kamu akan bisa menghasilkan uang sebanyak-banyaknya. Selain uang sudah pasti berkah karena dapat membantu orang lain dalam memecahkan masalah.